PENUTUPAN PELATIHAN BERBASIS KOMPETENSI ANGKATAN 3

Pelatihan Berbasis Kompetensi (PBK) angkatan 3 Tahun 2024 dengan 13 program pelatihan telah selesai dan resmi ditutup pada Senin ,11 November 2024 oleh Menteri Ketenagakerjaan RI (Menaker), Bapak Prof. Yassierli,S.T,M.T,Ph.D. Turut hadir dalam acara ,Dirjen Binalavotas, Dirjen PHI,Dirjen Binapenta dan PKK, Direktur Binalavogan,Kepala Sekertariat BNSP dan perwakilan dinas daerahyang membidangi ketenagakerjaan, BP3MI,FKLPID dan tamu undangan lain. Dalam arahannya Bapak Prof.Yassierli,S.T,M.T,Ph.D menyampaikan kepada peserta tentang pentingnya kompetensi non-teknis dalam menghadapi dunia kerja yang sesungguhnyaselain kompetensi teknis yang didapatkan dari pelatihan,sehingga apa yang menjadi jargon/slogan peserta pelatihan BPVP Surakarta “Unggul, Kompeten, Beretika” benar-benar bisa terwujud. Beliau juag memberikan semangat kepada peserta agar tetap terus belajar dan mengembangkan diri serta tidak patah semangat apabila hasil yang diharapkan belum sesuai dengan keinginan.

Dalam kegiatan ini juga dilaksanakan penandatanganan Perjanjian Kerjasama penyelenggaraan pelatihan antara BPVP Surakartadena PT.Sri Rejeki Isman bidang garmen/fashion dan Chain Growth Co.Ltd Japan bidang otomotif yang disaksikan langsung oleh Menteri Ketenagakerjaan, dimana penyelenggaraan pelatihannya akan dilaksanakan pada akhir tahun 2024 dan tahun 2025.

Untuk informasi pendaftaran pelatihan di tahun 2025, silahkan follow dan pantau akun Instagram @bpvp_surakarta

Tinggalkan Balasan